Logo Bloomberg Technoz

Elon Musk Tetiba Mengaku Suka ‘Melukai Diri Sendiri’, Ada Apa?

News
09 April 2024 13:20

Elon Musk./dok. Bloomberg
Elon Musk./dok. Bloomberg

Robert Burnson - Bloomberg News

Bloomberg, Elon Musk mengatakan dia “bersalah atas banyak luka yang ditimbulkannya sendiri” ketika ditanyai dalam sidang gugatan yang menuduhnya mempromosikan teori konspirasi yang secara keliru mengidentifikasi seorang pria California sebagai agen federal yang menyamar sebagai petarung jalanan neo-Nazi.

Namun, miliarder itu juga mengatakan dia tidak merasa telah “merugikan secara berarti” pemuda Yahudi berusia 22 tahun yang menggugatnya karena pencemaran nama baik.

“Ada risiko bahwa apa yang saya katakan tidak benar, tetapi kita harus menyeimbangkannya dengan dampak buruk terhadap kebebasan berpendapat secara umum, yang akan merusak seluruh fondasi demokrasi kita,” kata Musk dalam pernyataan tersumpah yang diumumkan pada Senin, waktu setempat, meskipun pengacaranya meminta agar hal itu tetap dirahasiakan.

Musk digugat di pengadilan negara bagian Texas pada Oktober oleh Ben Brody setelah mendukung unggahan media sosial yang membandingkan profil Instagram Brody dengan foto seorang supremasi kulit putih yang bentrok dengan Proud Boys di Portland, Oregon, saat kedua kelompok memprotes sebuah acara LGBTQ di kota tersebut.