Logo Bloomberg Technoz

“Jadi petani tidak perlu khawatir, meski ada perayaan Lebaran, kebutuhan pupuk bersubsidi petani memasuki musim tanam April—September telah tercukupi hingga beberapa pekan ke depan," tandasnya.

Pendistribusian pupuk bersubsidi tersebut dilakukan secara terbatas sesuai regulasi, yaitu khusus untuk komoditas pertanian strategis yang berdampak terhadap inflasi a.l. padi, jagung, kedelai, cabai, bawang merah, bawang putih, tebu rakyat, kakao, dan kopi.

"Pupuk bersubsidi ini, baik urea maupun NPK hanya bisa didapatkan petani di kios-kios resmi yang telah ditunjuk untuk melayani kelompok tani setempat," ungkapnya.

Pupuk Nonsubsidi

Adapun, stok pupuk nonsubsidi yang telah disiapkan Petrokimia Gresik totalnya mencapai 69.398 ton dengan perincian Urea sebanyak 8.744 ton dan NPK 60.654 ton.

"Kami berharap, pupuk tersebut bisa dioptimalkan petani untuk mendorong produktivitas pertanian pada 2024, sehingga berhasil meningkatkan kesejahteraan bagi petani," ujar Dwi.

(wdh)

No more pages