Logo Bloomberg Technoz

5 Tips Hindari Mabuk Perjalanan saat Mudik Lebaran 2024

Redaksi
06 April 2024 07:30

Penumpang kereta api tiba saat arus balik mudik di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Selasa (25/4/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Penumpang kereta api tiba saat arus balik mudik di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Selasa (25/4/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Mabuk perjalanan bisa terjadi saat seseorang tengah melakukan perjalanan ke suatu tempat dengan menggunakan transportasi darat, udara maupun laut. Apalagi terjadi saat hendak melakukan mudik Lebaran 2024.

Kondisi tubuh pasti terasa tidak nyaman seperti merasakan pusing dan mual saat bepergian. Bagaimana tips cara mencegah mabuk perjalanan?

Ini adalah tips dari dokter spesialis penyakit dalam, dr. R.A. Adaninggar Primadia Nariswari, SpD, menghindari mabuk seperti dipaparkan:

1. Hindari membaca buku atau bermain ponsel

Rasa mual atau pusing akan muncul ketika membaca buku atau bermain ponsel ketika dalam perjalanan. Dapat menyebabkan ketidakselarasan antara telinga dan mata. Tubuh berusaha menyeimbangkan posisi karena adanya guncangan tapi mata malah fokus ke satu titik.

"Mending tidur atau memejamkan mata akan mengurangi reaksi mabuk," katanya dalam sebuah webinar Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

2. Atur posisi duduk