Satu Kata Buat Emas: Overbought
Hidayat Setiaji
05 April 2024 07:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas dunia terkoreksi usai menyentuh rekor tertinggi. Ke depan, seperti apakah prospek harga sang logam mulia?
Kemarin, harga emas dunia di pasar spot ditutup di posisi US$ 2.289,16/troy ons. Turun 0,36% dibandingkan hari sebelumnya. Saat perdagangan intraday, harga sempat berada di atas US$ 2.300/trpy ons.
Pada 3 April, harga emas finis di posisi US$ 2.297,41/troy ons. Ini adalah rekor penutupan tertinggi sepanjang sejarah.
Dalam sepekan terakhir, harga emas membukukan kenaikan 2,55% secara point-to-point. Selama sebulan ke belakang, harga melesat 7,6%.
Harga emas masuk zona konsolidasi setelah reli panjang. Namun secara umum, sentimen yang meliputi emas masih positif.