Shifra Lushka, Ketua Komunitas BTS ARMY Indonesia Amino, mengapresiasi solidaritas para fans BTS (ARMY) dalam mendukung masyarakat Indonesia, terutama warga Kalimantan Utara, dengan mendukung Kampanye 'Hyundai, Drop Coal!'
“Kami berharap Hyundai akan melanjutkan kolaborasinya dengan BTS, mendorong kendaraan listrik yang benar-benar berkelanjutan yang tidak menggunakan bahan bakar fosil yang membahayakan bumi kita dalam produksinya. Hanya ada satu planet yang menjadi rumah kita, kepedulian kita pada bumi menjadi sangat penting,” tutur Shifra.
Nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) antara Hyundai dan Adaro tersebut pada awalnya menyepakati pembelian aluminium dari smelter ADMR di Kalimantan Utara, yang menggunakan PLTU 1,1 GW berbasis batu bara sebagai sumber energinya.
Kesepakatan itu memunculkan gerakan dari para penggemar K-pop melalui kampanye ‘Hyundai, Drop Coal!’ sejak Maret 2023, yang mendapat dukungan lebih dari 11.000 penggemar dari 68 negara.
-- Dengan asistensi Dovana Hasiana.
(spt)