Logo Bloomberg Technoz

Filipina Keluarkan Peringatan Tsunami, Minta Warga Mengungsi

Redaksi
03 April 2024 09:30

Ilustrasi Bendera Filipina (Sumber: SeongJoon Cho/Bloomberg)
Ilustrasi Bendera Filipina (Sumber: SeongJoon Cho/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Filipina memperingatkan akan adanya "gelombang Tsunami yang tinggi" dan menyerukan evakuasi di wilayah pesisir di utara Luzon pada Rabu (03/04/2024) setelah gempa dengan magnitudo 7,4 mengguncang Taiwan.

Dikutip dari media lokal Filipina, ABS-CBN News, penduduk di wilayah pesisir Kelompok Kepulauan Batanes, Cagayan, Ilocos Norte, dan Isabela "sangat disarankan untuk segera mengungsi ke tempat yang lebih tinggi atau pindah lebih jauh ke daratan," ungkap Institut Vulkanologi dan Seismologi Filipina (Phivolcs) dalam sebuah peringatan terbaru.

Phivolcs menambahkan, daerah-daerah tersebut diperkirakan akan mengalami "gelombang Tsunami yang tinggi" berdasarkan model gelombang Tsunami.

Direktur Phivolcs, Teresito Bacolcol, mengatakan kepada TeleRadyo Serbisyo bahwa pada pukul 09.08 waktu setempat, perkiraan ketinggian gelombang Tsunami berkurang menjadi kurang dari 30 sentimeter dari awalnya 3 meter.

"Pemilik kapal di pelabuhan, muara atau perairan pantai dangkal di provinsi-provinsi tersebut di atas harus mengamankan kapal mereka dan menjauh dari tepi laut,” kata badan seismologi negara.