Logo Bloomberg Technoz

Cara Mencegah Penularan Flu Singapura di Sekolah

Septiana Ledysia
03 April 2024 04:20

Ilustrasi Flue Singapura. (Envato/o1559kip)
Ilustrasi Flue Singapura. (Envato/o1559kip)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kasus Flu Singapura atau nama medisnya disebut hand, food, and mouth disease (HFMD) harus menjadi atensi pihak sekolah. Karena penularan banyak terjadi di sana.

Menurut Epidemiolog Dicky Budiman, pengendalian penyakit Flu Singapura dengan meminimalisir kontak secara langsung dengan orang yang sakit. Dan bagi orang yang sakit atau bergejala diharapkan untuk isolasi atau karantina.

“Dalam konteks penyakit ini (Flu Singapura) banyak menular di kalangan anak-anak, artinya sekolah-sekolah jika menemukan kasus anak-anak disarankan tidak sekolah dulu 1-2 hari untuk belajar di rumah,” ujar Dicky.

Karena penyebaran flu ini yang cepat, untuk itu Dicky meminta untuk kembali membangun kesadaran terhadap kebersihan diri sendiri.

“Dengan cuci tangan, memakai barang sendiri seperti piring, sendok dan gelas. Serta perilaku 5M di masa pandemi itu harus menjadi perubahan perilaku yang dibangun karena banyak penyakit mewabah seperti ini,” ujar Dicky.

Gejala