Terdapat warna ‘Rose’ pada iPhone 16 dulu sempat identik pada perangkat seri 6s. iPhone 16 Pro juga menambah warna baru ‘Space Black’ yang mirip dengan iPhone 14 Pro rilisan dua tahun lalu, menggantikan ‘Black Titanium’.
Dua warna lama ‘Natural’ dan ‘White Titanium’ tetap masuk daftar namun ada sedikit perubahan komposisi. ‘Natural ‘ akan lebih condong keabu–abuan. Sementara ‘White Titanium’ akan lebih mirp ‘sliver white’, serupa dengan iPhone 14 Pro, dilaporkan Weibo, platform media sosial asal China.
Permintaan AI Apple Berdampak pada Vendor Hon Hai
Ada optimisme atas permintaan serveri AI Apple membuat pemasok perusahaan, Hon Hai Precision Industry Co melonjak 5,1% menjadi NT$156 jelang penutupan akhir pekan lalu. Investor secara umum melihat potensi pertumbuhan yang besar untuk sektor ini.
Pendapatan server AI Hon Hai kemungkinan akan mencapai 18% dari total pendapatannya pada tahun 2025, efek meningkatnya pangsa pengiriman Nvidia, analis JPMorgan Chase & Co, termasuk Gokul Hariharan menulis dalam sebuah catatan.
Total eksposur pendapatan Hon Hai untuk AI kemungkinan akan tetap pada 10%-12% tahun ini, dibandingkan dengan sekitar 20% untuk para pesaingnya seperti Wiwynn Corp, Quanta Computer Inc. dan Wistron Corp, menurut catatan JPMorgan awal bulan ini.
Hon Hai sekarang menjadi salah satu saham yang paling overbought di indeks acuan Taiwan dalam hal kekuatan relatif 14 hari, menurut data yang dikumpulkan Bloomberg. Saham ini telah naik 49% sepanjang tahun ini meskipun penjualan Apple melambat di China.
Analis melihat kisah positif untuk Hon Hai terus berlanjut, dengan Goldman Sachs Group Inc, Morgan Stanley, dan Citigroup Inc, semuanya menaikkan target harga mereka untuk saham tersebut bulan Maret. Analis JPMorgan menaikkan target harga sebesar 21% menjadi NT$170 minggu ini.
- Dengan asistensi Jeanny Yu dan John Cheng.
(wep)