73 Juta Data Pribadi AT&T Bocor ke Dark Web
News
31 March 2024 08:30
Bloomberg News-Alicia Diaz
Bloomberg, AT&T Inc. mengatakan bahwa data pribadi dari sekitar 7,6 juta pemegang rekening giro dan 65,4 juta mantan pelanggan bocor ke dark web.
Data tersebut dikabarkan telah bocor pada dua minggu lalu. Di antaranya mencakup informasi pribadi seperti nomor Jaminan Sosial dan juga disebut berasal dari data tahun 2019 atau lebih awal, kata perusahaan itu dalam sebuah pernyataan pada hari Sabtu.
Saat ini sumber datanya masih diselidiki, menurut AT&T kejadian hal ini belum diketahui apakah berasal dari perusahaan atau vendor.
AT&T mengatakan pihaknya belum memiliki bukti akses secara ilegal ke sistemnya, dan kebocoran tersebut tidak berdampak signifikan pada operasinya hingga hari Sabtu. Akan tetapi pihaknya telah mengatur ulang jutaan kata sandi akun pelanggan setelah kejadian itu.