Investor Masih Bisa Dapat Dividen BMRI, Cek Jadwal Cum Date Ini
Tara Marchelin
21 March 2023 08:31
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) menetapkan cumulative date (cum date) pada 24 Maret 2023 atas pembagian dividen dari laba bersih tahun buku 2022 sebesar Rp 24,7 triliun.
Dengan rencana dua hari ke depan, 22 dan 23 Maret, pasar modal Indonesia tidak beroperasi karena libur, artinya hari ini, Selasa (21/3/2023) jadi kesempatan terakhir investor yang ingin membeli suatu saham BMRI untuk berhak atas dividen 2022.
Diketahui Bursa Efek Indonesia (BEI) mengonfirmasi, 22 Maret sebagai libur hari suci Nyepi Tahun Baru Saka 1945, dan 23 Maret sebagai Cuti Bersama atas Nyepi. Hal ini telah sesuai dengan SKB 3 menteri dalam penetapan hari libur nasional dan cuti 2023.
Dalam dokumen tertulisnya, Bank Mandiri mentapkan cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi adalah 24 Maret, dengan posisi cum dividen di pasar tunai 28 Maret.
Periode ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi adalah 27 Maret, dengan ex dividen di pasar tunai pada 29 Maret. Penetapan Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak atas dividen tunai pada 28 Maret pukul 16:00.