OJK Buka Suara Soal Posisi Komisaris Utama Bank Muamalat
Azura Yumna Ramadani Purnama
26 March 2024 19:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) buka suara mengenai posisi Komisaris Utama Bank Muamalat. Pada laman resmi tertulis Mardiasmo merupakan Komisaris Utama Independen Bank Muamalat yang efektif setelah fit and proper test dari OJK.
“Efektif setelah memperoleh penetapan lulus Penilaian Kemampuan dan Kepatutan dari OJK,” tulis keterangan di laman resmi Bank Muamalat.
Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan Dian Ediana Rae menjelaskan bahwa Bank Muamalat tidak pernah mengajukan Mardiasmo untuk mengikuti proses fit and proper test sebagai Komisaris Utama.
“Kan nggak jadi kan, nggak pernah diajukan ke kita. Emang nggak jadi, sudah sejak tahun lalu nggak jadi, mungkin lupa saja di website belum ditarik,” ujar Dian saat ditemui wartawan di kompleks DPR RI, Jakarta, Selasa (26/3/2024).
Dian menuturkan, batalnya pengangkatan Mardiasmo menjadi Komisaris Utama Bank Muamalat tidak berkaitan dengan posisinya sebagai Komisaris di PT Taspen.