Logo Bloomberg Technoz


Avia Solutions Group memiliki visi untuk menjadi pemimpin dalam menyediakan solusi terintegrasi untuk kebutuhan penerbangan global. Dengan fokus pada inovasi dan keunggulan operasional, grup ini bertekad untuk merombak paradigma dalam industri penerbangan melalui teknologi dan layanan terdepan.

Dengan basis operasional yang kuat, Avia Solutions Group menyediakan berbagai layanan yang mencakup seluruh spektrum kebutuhan penerbangan. Ini termasuk konsultasi bisnis, pengembangan perangkat lunak khusus, manajemen aset penerbangan, dan dukungan teknis.

Saat ini Avia Solutions Group juga menjadi perusahaan induk dari beberapa entitas seperti SmartLynx Airlines, Avion Express, BBN Airlines, KlasJet, Magma Aviation, dan entitas lainnya, Avia Solutions Group mengoperasikan layanan mereka di seluruh penjuru benua.

Lahirkan BBN Airlines

Salah satu pencapaian terbaru dari Avia Solutions Group adalah pendirian BBN Airlines, maskapai baru yang siap meluncur dan melayani penumpang secara komersial mulai Maret 2024.

Sebagai anak perusahaan Avia Solutions Group, BBN Airlines Indonesia telah memperoleh Sertifikat Operasi Udara (AOC) penerbangan komersial penumpang dari Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Udara (Ditjen Hubud).

“Dengan adanya AOC ini, Kemenhub telah menyatakan bahwa BBN Airlines Indonesia layak dan memenuhi standar regulasi untuk membuka layanan penerbangan komersial penumpang yang akan mulai beroperasi segera pada Maret 2024,” ujar Chairman BBN Airlines Indonesia Martynas Grigas dalam siaran pers, dikutip Jumat (15/3/2024). 

Infografis Sumber Pendanaan BBN Airlines, Sang Maskapai Baru di RI (Arie Pratama/Bloomberg Technoz)


BBN Airlines Indonesia menawarkan beragam layanan penerbangan yang meliputi penyedia pesawat, awak, pemeliharaan, dan asuransi terbesar di dunia (ACMI).

Dengan spesialisasi dalam ACMI Leasing, sewa penerbangan, dan layanan angkutan udara, BBN Airlines Indonesia telah menyiapkan armada Boeing 737-800 yang modern dan efisien untuk memenuhi kebutuhan penumpang dan kargo.

Dengan armada yang terdiri dari Boeing 737-800, BBN Airlines Indonesia menawarkan layanan penerbangan yang nyaman dan aman bagi penumpangnya.

Dengan jarak tempuh maksimal 5.185 km, kapasitas 189 kursi penumpang, dan mesin CFM56-7B26 yang andal, BBN Airlines Indonesia siap menghadirkan pengalaman penerbangan yang tak terlupakan bagi setiap pelanggannya.

(red/wdh)

No more pages