Logo Bloomberg Technoz

Alasan di Balik Harga Bitcoin Kembali ke US$70.000

News
26 March 2024 04:50

Pemantauan harga aset digital kripto, termasuk Bitcoin. (Dok: Bloomberg)
Pemantauan harga aset digital kripto, termasuk Bitcoin. (Dok: Bloomberg)

David Pan—Bloomberg News

Bloomberg, Pasca mencatatkan laju mingguan terburuknya sejak Agustus, aset kripto Bitcoin kembali naik ke posisi level US$70.000 (sekitar Rp1,09 miliar).

Bitcoin sempat mencatatkan kenaikan 7,1% menjadi US$70,816 (Rp1,1 miliar). Ini adalah pertama kalinya token ini berada di atas US$70.000 dalam lebih dari seminggu. Ether naik sekitar 6%, sementara Solana dan Dogecoin naik lebih dari 4%.

Pekan lalu arus keluar atas produk ETF spot membuat Bitcoin mengalami tekanan cukup dalam sekitar 10%, efek pembelian jenuh. Hampir US$900 juta ditarik dari ETF tersebut minggu lalu.

“Laju arus masuk bersih ke dalam ETF Bitcoin spot telah melambat secara nyata, dengan minggu terakhir melihat arus keluar yang signifikan,” tulis para ahli strategi JPMorgan.