“Khususnya [pemantauan] dijalur yang mulai dari Banten dan Jawa Timur untuk mengetahui titik mana yang harus diperbaiki, mulai jalur yang terjadi kerusakan, maupun jalur yang perlu ditambah dengan tanda-tanda maupun marka jalan,” pungkasnya.
Selanjutnya kepolisian juga melakukan pemantauan lebih pada area buffer zone, yaitu wilayah Pelabuhan Merak dan Pelabuhan Ketapang-Gilimanuk yang tiap tahun berpotensi terjadi kepadatan tiap masa libur lebaran.
“Tentunya buffer zone juga menjadi evaluasi kami, baik yang ke arah Merak maupun sebaliknya, dan juga Ketapang Gilimanuk dan sebaliknya,” tegas Sigit.
Sebelumnya, Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan bahwa pemudik pada tahun 2024 meningkat menjadi 193 juta pemudik, atau lebih dari 50 persen dari tahun 2023.
Arus mudik diperkirakan akan terjadi pada 5-8 April 2024, dan arus balik diperkirakan akan terjadi pada 13-16 April 2024.
(fik/ain)