IHSG Dibuka Melemah 0,11% ke 7.342 Imbas Situasi di AS
Muhammad Julian Fadli
25 March 2024 09:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Senin (25/3/2024), dibuka melemah. Pada pukul 9.06, indeks kehilangan 7,99 poin atau setara dengan 0,11% ke level 7.342.
Berdasarkan data perdagangan Bursa Efek Indonesia, volume perdagangan tercatat 668 juta saham dengan nilai transaksi Rp455 miliar. Adapun frekuensi yang terjadi sebanyak 58.252 kali.
Sebanyak 198 saham menguat dan 139 saham melemah. Sementara, 199 saham tidak bergerak.
Sentimen pada perdagangan hari ini utamanya datang dari global. Investor akan sangat fokus pada data inflasi yang menjadi indikator favorit Bank Sentral Amerika Serikat (Federal Reserve/The Fed).
Hal ini ialah ukuran inflasi yang mendasari kebijakan The Fed, yang akan dirilis pada Jumat, diperkirakan akan menunjukkan kenaikan harga yang masih cukup tinggi di Februari. Indeks Pengeluaran Konsumsi Pribadi Inti, yang tidak termasuk biaya makanan dan energi, terlihat akan menguat 0,3% menyusul kenaikan bulanan terbesar dalam setahun.