Tanggapan Anies-Cak Imin Soal Hasil Pilpres: Kami Akan Bawa ke MK
Sultan Ibnu Affan
20 March 2024 22:58
Bloomberg Technoz, Jakarta - Pasangan capres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar menanggapi hasil pengumuman hasil final rekapitulasi KPU. Timnas AMIN sepakat akan membawa hasil ini ke Mahkamah Konstitusi.
Menurut Anies, menegaskan pentingnya prosea daripada hasil akhir dimana proses yang jujur adil dan bersih akan dilegitimasi oleh semua.
“Hari ini KPU telah mengeluarkan pengumuman resmi yang hasilnya dalam versi KPU telah kita dengar bersama. Namun, dalam sebuah pemilihan, proses tak kalah penting dari hasil akhirnya,” ucap Anies dalam keterangan pers-nya.
“Proses pemilihan itu penting untuk dipastikan terbuka, adil dan bebas dari tekanan, untuk menjamin bahwa semua suara yang memenuhi syarat akan didengar dan dihormati. Proses pemilihan itu penting untuk dijaga agar memastikan legitimasi, kepercayaan, dan inklusifitas dalam hasilnya,” terang Anies.
“Sejak awal kita semua telah melihat ketidak normalan, kekurangan, pembiaran dengan proses tidak wajar. Sudah menjadi rahasia umum, sudah ditemui jauh dari sebelum pencoblosan, dari rekayasa regulasi, invertensi media dan publik,” tambahnya.