Pengaruh Naiknya Suku Bunga Terhadap Pariwisata Jepang
Septiana Ledysia
20 March 2024 16:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Bank Sentral Jepang (BOJ) akhirnya mengakhiri eksperimen delapan tahun dengan suku bunga negatif. Apa pengaruhnya terhadap industri pariwisata?
Seperti diketahui Jepang adalah salah satu tujuan wisata favorit warga dunia. Dari data World Travel Market’s Global Travel Report 2023, Jepang masuk 10 negara yang paling banyak dikunjungi tahun 2023.
Selain di dunia, Jepang juga masuk 5 negara yang paling banyak dikunjungi WNI selama 2023. Walaupun tempat teratas masih ditempati Singapura, Malaysia dan Thailand.
Daya tarik wisata Jepang yang dipadu dengan kultur kuat serta kuliner yang menggoyang lidah, membuat Jepang istimewa.
Dengan dihapusnya suku bunga negatif, yang menjadi kekhawatiran wisatawan adalah nilai tukar Yen yang akan tinggi. Walau sebelumnya sempat turun.