Logo Bloomberg Technoz

Direktur Jenderal, WWF Internasional, Kirsten Schuijt mengatakan lebih banyak orang yang perlu bergabung dalam Earth Hour tahun ini untuk memanfaatkan kekuatan kolektif individu dan komunitas.

"Pentingnya keterlibatan kita jika ingin meningkatkan kesadaran mengenai tantangan lingkungan hidup dan membengkokkan kurva hilangnya keanekaragaman hayati pada tahun 2030," katanya dalam keterang press rilis yang diterima, Selasa (19/3).

Melalui Hour Bank, alat online interaktif terbarunya, Earth Hour mengajak semua orang di mana pun untuk menemukan cara paling menyenangkan dalam memberikan satu jam untuk Bumi.

Baik berjalan-jalan di hutan untuk menikmati aroma udara, merasakan bumi, dan mendengarkan suara, atau melakukan pemilahan di rumah untuk mengidentifikasi dan menukar produk yang tidak ramah lingkungan dengan produk alternatif yang ramah lingkungan, ada banyak sekali aktivitas yang dapat dilakukan.

Hour Bank menyediakan daftar kegiatan dan acara berdasarkan minat dan preferensi gaya hidup peserta, mulai dari makanan dan kebugaran hingga seni dan hiburan.

Hour Bank bisa diakses melalui website di wwf.id. Serta juga bisa diakses melalui media sosial @wwf_id.

(spt)

No more pages