Logo Bloomberg Technoz

Wilayah RI yang Terkena Dampak Tidak Langsung Siklon Tropis Megan

Septiana Ledysia
19 March 2024 04:20

Peta prediksi curah hujan harian di Indonesia (DOK BMKG)
Peta prediksi curah hujan harian di Indonesia (DOK BMKG)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Siklon Tropis Megan akan berdampak tidak langsung terhadap cuaca di Indonesia. BMKG pun merilis wilayah mana saja yang akan terdampak secara tidak langsung.

Dalam postingannya di Instagram, BMKG menjelaskan dampak tidak langsung siklon tropis megan adalah hujan sedang hingga lebat di Papua, lalu angin kencang lebih dari 25 knots akan terjadi di Maluku dan Papua. 

Lalu akan terjadi gelombang laut yang tinggi sekitar 1.25 - 2.5 meter (moderate sea) di 6 perairan Indonesia. Mereka adalah Laut Banda, Perairan Kepulauan Sermata hingga Kepulauan Tanimbar, Perairan Kepulauan Kai hingga Kepulauan Aru, Perairan Amamapare - Agats, Perairan Yos Sudarso, dan Laut Arafuru bagian Barat dan Tengah.

Sedangkan gelombang laut dengan tinggi 2.5 - 4.0 m (Rough Sea) akan terjadi di Laut Arafuru bagian timur.

Selain Siklon Tropis Megan, wilayah RI juga akan terkena dampak tidak langsung dari Bibit Siklon Tropis 91S.

Berikut wilayah atau perairan RI yang terdampak tidak langsung dari Bibit Siklon Tropis 91S: