Logo Bloomberg Technoz

Selain itu, Demokrat juga masih menunggu keputusan KPU pada 20 Maret terkait pemenang Pilpres 2024. Setelah itu, barulah pimpinan partai-partai akan berbicara dengan Prabowo untuk merumuskan portofolio dan kriteria menteri yang akan masuk dalam kabinet Prabowo. 

Airlangga sebelumnya terang-terangan minta jatah lima kursi menteri di kabinet Prabowo karena Golkar menang di 15 dari 38 provinsi.

"Maka kami kontribusi 25%. Nah, kalau 25% bagi-bagi banyak sedikit ya bolehlah. Kalau yang kami sebut lima itu minimalis," kata Airlangga. 

Dia juga menyebut kontribusi Golkar memenangkan Prabowo-Gibran Rakabuming Raka sangat maksimal. Dia berharap kadernya bisa mendapatkan ruang untuk menjadi menteri.

(mfd/del)

No more pages