Logo Bloomberg Technoz

Mungkinkah Suatu Saat Pesawat Terbang Bertenaga Hidrogen?

Redaksi
18 March 2024 20:50

Ilustrasi penerbangan memakai tenaga hidrogen. (Dok: Bloomberg)
Ilustrasi penerbangan memakai tenaga hidrogen. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg, Sebuah aliansi yang terdiri dari Airbus SE, EasyJet Plc, dan Rolls-Royce Holdings Plc, Hydrogen in Aviation, terus mendorong misi bahwa suatu hari nanti maskapai penerbangan akan dibekali hidrogen, sebagai pengganti sumber tenaga ramah lingkungan.

Hidrogen telah muncul sebagai alternatif potensial untuk bahan bakar jet karena sektor penerbangan menghadapi tekanan untuk mengurangi emisi dan mengurangi penggunaan bahan bakar fosil.

Teknologi ini masih jauh dari layanan komersial, dan industri penerbangan mengatakan bahwa infrastruktur dan peraturan harus tersedia agar pesawat bertenaga hidrogen dapat beroperasi. 

Aliansi kemudian meminta lebih banyak dana dari pemerintah Inggris agar industri penerbangan siap menggunakan hidrogen pada tahun 2050.

Hydrogen in Aviation menyerukan lebih banyak pendanaan publik untuk meningkatkan teknologi. Dana juga dipakai sebagai biaya membangun infrastruktur yang diperlukan untuk penerbangan bertenaga hidrogen, menurut sebuah laporan yang dirilis pada hari Senin.