Logo Bloomberg Technoz

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup perdagangan Sesi II di zona merah dengan terkoreksi 0,35% dan mencatatkan penurunan 25,6 poin ke level 7.302,44 pada perdagangan Senin (18/3/2024). Saham BMRI, SMGR, dan BRPT jadi salah satu sebab, imbas kontraksi yang terjadi hingga penutupan.

Sepanjang perdagangan IHSG terus bergerak fluktuatif, bahkan sejak pembukaan awal perdagangan dengan sempat ada di zona merah dengan cepat, adapun rentang pergerakan terjadi di kisaran 7.358,55–7.300,94.

Penutupan IHSG Sesi II pada Senin 18 Maret (Bloomberg)

Data Bursa Efek Indonesia menunjukkan nilai perdagangan hanya Rp9,67 triliun dari sejumlah 17,85 miliar saham yang ditransaksikan. Frekuensi yang terjadi sebanyak 1,19 juta kali.

Tercatat hanya ada penguatan 266 saham dan sebanyak 256 saham terjadi pelemahan. Sisanya 252 saham stagnan.

Sejumlah sektoral saham menjadi pemberat laju indeks pada perdagangan Sesi II hari ini. Saham-saham konsumen non primer, saham transportasi, dan saham energi mencatatkan koreksi paling dalam, dengan masing-masing minus 0,45%, 0,43% dan 0,29%.

Saham konsumen non primer yang menjadi pemberat indeks sepanjang perdagangan hari ini adalah PT Kedaung Indah Can Tbk (KICI) terjungkal mencapai 24,7% ke posisi Rp161/saham. Selain itu pelemahan juga terjadi pada saham PT Golden Flower Tbk (POLU) terkontraksi 20% ke posisi Rp280/saham.

Senada, saham-saham transportasi turut menjadi pemberat, PT Habco Trans Maritima Tbk (HATM) drop 7,7% ke posisi Rp240/saham, PT MPX Logistics International Tbk (MPXL) melemah 5,28% ke posisi Rp161/saham. PT Trimuda Nuansa Citra Tbk (TNCA) turun 2,7% ke posisi Rp216/saham.

Sementara indeks saham LQ45 yang berisikan saham-saham unggulan juga tercatat di zona merah, dengan penurunan 3,86 poin (0,39%) ke posisi 993,59.

Saham-saham LQ45 yang tercatat melemah harganya adalah PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) turun 225 poin ke posisi Rp7.175/saham, PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) melemah 150 poin ke posisi Rp5.700/saham, dan PT Barito Pacific Tbk (BRPT) kehilangan 25 poin ke posisi Rp960/saham.

Senada, tren negatif juga terjadi pada saham LQ45 berikut, PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) drop 30 poin ke posisi Rp1.365/saham, PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) melemah 3 poin ke posisi Rp144/saham.  

Untuk pasar saham Asia mayoritas bergerak menghijau pada sore hari ini. Indeks Nikkei 225 meroket 2,67%, indeks Shanghai melonjak 0,99%, indeks Kospi terbang 0,71%, indeks Hang Seng Hong Kong menghijau 0,1%, indeks KLCI Malaysia menguat 0,05%, dan indeks Strait Times Singapore melemah 0,07%. Sementara itu Dow Jones Index Future melemah 0,1%.

(fad)

No more pages