Logo Bloomberg Technoz

BI Rate Diproyeksi Tetap 6% Bulan Ini, Jaga Nilai Tukar Rupiah

Redaksi
18 March 2024 15:30

Ilustrasi Suku Bunga (Dennis A. Pratama/Bloomberg Technoz)
Ilustrasi Suku Bunga (Dennis A. Pratama/Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Ekonom Bahana Sekuritas memperkirakan Bank Indonesia (BI) akan mempertahankan kebijakan suku bunga acuan di level 6% pada bulan ini.

Seperti diketahui, bank sentral akan menggelar Rapat Dewan Gubernur (RDG) BI pada 19-20 Maret 2024, untuk menentukan berbagai kebijakan moneter, termasuk suku bunga acuan.

"Rupiah masih rentan terhadap depresiasi lebih lanjut pada semester I 2024. Kami memperkirakan bank sentral akan mempertahankan sikap suku bunganya saat ini," ujar Ekonom Bahana Sekuritas Drewya Cinantyan dalam laporan hasil riset yang dirilis Senin (18/3/2024).

Drewya menjelaskan kinerja neraca perdagangan berpotensi masih tetap lemah, dengan potensi defisit transaksi berjalan yang semakin besar pada 2024. Akibatnya, rupiah rentan terdepresiasi pada semester pertama tahun ini.

Pemerintah melaporkan surplus neraca perdagangan pada Februari 2024 tercatat sebesar US$900 juta, atau jauh di bawah ekspektasi konsensus yang sebesar US$2,3 miliar.