Analisis dan Ramalan Terbaru Bitcoin 2024: Target US$100 Ribu
Muhammad Julian Fadli
15 March 2024 14:27
Bloomberg Technoz, Jakarta - Koin digital dengan kapitalisasi pasar terbesar, Bitcoin, menuju fase konsolidasi usai menembus level tertinggi sepanjang masa di US$73,797 (Rp1,15 miliar). Meski ada di zona merah, sejumlah analis dan investor aset kripto masih memandang prospek industri tetap bullish dan mempercayai reli akan kembali berlangsung.
Berdasarkan data CoinMarketcap, Bitcoin pada Jumat (15/3/2024) siang pukul 13:00 WIB tengah menetap di harga US$67.502 (Rp1,04 miliar) melemah 8% dalam 24 jam ini, sekaligus memangkas penguatan 1% dalam sepekan.
Pasar aset kripto, terutama Bitcoin masih dipercaya memiliki potensi yang amat menarik baik dari sisi fundamental ataupun teknikal. Bahkan, Analis Adam Back, Kriptografer asal Inggris dan salah satu pendiri perusahaan Blockchain Blockstream, menilai kenaikan Bitcoin bisa menuju level US$100,000.
1. Adam Back, Pendiri Blockchain Blockstream
Ia percaya bahwa Bitcoin dapat dengan cepat mencapai potensinya menuju US$100.000 yang sudah seharusnya terjadi, dan hanya masalah waktu.