Logo Bloomberg Technoz

Banjir Kampung Melayu Rendam 4 RW, Ketinggian Hampir 1 Meter

Redaksi
15 March 2024 12:30

Warga beraktivitas saat banjir melanda kawasan Cipinang Melayu. Jakarta, Rabu (31/1/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Warga beraktivitas saat banjir melanda kawasan Cipinang Melayu. Jakarta, Rabu (31/1/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Banjir menggenang wilayah Kampung Melayu, Jakarta Timur, Jumat (15/3/2024). Lurah Kampung Melayu, Angga Harjuno Rakasiwi, genangan yang terjadi sejak dini hari itu dipicu luapan Kali Ciliwung. 

Banjir setinggi 25 hingga 80 sentimeter menggenangi sebagian wilayah RW  04, 05, 07 dan 08.  

Angga mengatakan hingga jelang siang warga terdampak genangan tetap bertahan di rumahnya masing-masing, meski pihaknya telah menyiapkan lokasi pengungsian di halaman kantor kelurahan.

"Sejauh ini tidak ada warga yang mengungsi. Genangan mulai masuk ke permukiman warga sekitar pukul 00.15 hingga pukul 02.00 secara bertahap. Ketinggian awal sekitar 10 sentimeter. Namun hingga pukul 09.00 WIB genangan mencapai 80 sentimeter," kata Angga.

Kepala Seksi Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Kelurahan Kampung Melayu, Yulia Krisna menambahkan 10 personel pasukan oranye disebar ke sejumlah titik genangan untuk membersihkan sampah yang terbawa genangan.