Instrumen-instrumen tersebut juga akan diberikan setiap kuartal, bukan hanya setahun sekali, menurut memo tersebut. Perwakilan Alibaba tidak menanggapi permintaan komentar melalui email.
Langkah terbaru ini muncul ketika saham Alibaba melayang mendekati posisi terendah dalam sejarah, sehingga mengurangi keefektifannya sebagai alat motivasi.
Perusahaan, yang pernah bernilai lebih dari US$800 miliar, telah berjuang untuk merevitalisasi bisnisnya setelah bertahun-tahun berada di bawah pengawasan regulasi dan kemerosotan ekonomi.
Chief Executive Officer Alibaba Eddie Wu telah merombak kepemimpinan senior, memimpin investasi ke dalam teknologi AI dan menjajaki penjualan aset non-inti, di antara upaya-upaya lain untuk menghidupkan kembali pertumbuhan di divisi-divisi mulai dari perdagangan hingga cloud.
Divisi media dan hiburannya pada hari Senin menjanjikan setidaknya HK$5 miliar (sekitar US$639 juta) investasi di bidang film dan konten Hong Kong selama lima tahun ke depan.
Salah satu prioritas utama Wu adalah meningkatkan semangat kerja di antara 200.000 lebih karyawan, terutama karena kampanye Beijing untuk membatasi perusahaan swasta mengurangi pertumbuhan di seluruh industri teknologi.
Banyak perusahaan teknologi China lainnya juga telah membuat perubahan pada kompensasi karyawan untuk meningkatkan moral dan retensi, dalam menghadapi persaingan yang ketat dan konsumsi yang tidak menentu.
Tahun lalu, ByteDance Ltd. menawarkan untuk membeli kembali (buyback) saham karyawan dengan harga 3% di atas harga sebelumnya. Buy back ditembuh demi menyediakan likuiditas dan memotivasi karyawan.
Rival Alibaba, JD.com Inc juga merencanakan kenaikan gaji besar-besaran untuk para pekerjanya tahun ini, termasuk hampir dua kali lipat gaji tetap untuk beberapa staf lini depan.
(bbn)