Logo Bloomberg Technoz

Bloomberg Technoz, Jakarta - Saham PT Intiland Development Tbk (DILD) tengah dalam tren penurunan. Namun, investor kawakan Lo Kheng Hong (LKH) tetap setia dengan saham emiten properti ini.

Pada perdagangan akhir pekan kemarin, Jumat (8/4/2024), saham Lo Kheng Hong DILD hanya naik 1 poin atau setara 0,53% ke level Rp189/saham.

Sehingga, sejak awal tahun, saham Lo Kheng Hong ini telah mengakumulasi penurunan 4,55%. Meski begitu, Lo Kheng Hong tidak dalam posisi mengurangi porsi kepemilikannya di saham DILD.

Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), Lo Kheng Hong memegang 686,41 juta lembar saham DILD. Jumlah itu setara dengan persentase kepemilikan 6,62%.

Adapun, jumlah saham DILD yang dipegang oleh Lo Kheng Hong tidak mengalami perubahan dibandingkan dengan posisi per 31 Desember 2023.

Lo Kheng Hong masuk ke saham DILD pada 10 Agustus 2022 lalu. Kala itu, ia menggelontorkan Rp66,6 miliar untuk memiliki 453,1 juta saham DILD.

(mfd/dhf)

No more pages