Pilot Batik Air Tidur Saat Tugas, Kemenhub Bakal Investigasi
Pramesti Regita Cindy
09 March 2024 15:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Perhubungan merespons insiden yang melibatkan pesawat BTK6723 Batik Air A320 registrasi PK-LUV, di mana pilot dan co-pilot diketahui tertidur secara bersamaan saat menerbangkan pesawat.
Dalam penanganan kasus ini, pihak Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub Maria Kristi Endah Murni menyatakan akan melakukan investigasi mendalam dan khusus terkait hal tersebut.
Selain itu, dia mengatakan maskapai perlu memperhatikan waktu dan kualitas istirahat pilot dan awak pesawat lainnya, yang memengaruhi kewaspadaan dalam penerbangan.
"Kami akan melakukan investigasi dan review terhadap night flight operation di Indonesia terkait dengan fatigue risk management [manajemen risiko atas kelelahan] untuk Batik Air dan juga seluruh operator penerbangan," kata Kristi dalam siaran pers yang diterima, Sabtu (9/3/2024).
Dalam langkah penanganan insiden ini, kru penerbangan BTK6723 telah di-grounded atau dilarang bertugas, sesuai dengan prosedur standar operasional (SOP) internal perusahaan untuk proses investigasi lebih lanjut.