Saat ini BPBD bersama Dinas Sosial setempat telah berkoordinasi untuk memenuhi kebutuhan logistik bagi warga terdampak dan pengungsi. Namun, akses terputus dan kesulitan mendapatkan air bersih serta listrik dan internet masih menjadi tantangan yang dihadapi. Adapun kerugian materil tidak sedikit, dengan 14 rumah tertimbun longsor di Kecamatan Koto XI Terusan, 20.004 rumah terendam banjir, dan 8 jembatan putus akibat bencana ini.
Pemerintah Daerah Kabupaten Pesisir Selatan telah mendirikan posko penanganan bencana yang terpusat di Kantor BPBD setempat. Seluruh bantuan logistik akan disalurkan melalui posko tersebut. Meskipun ketinggian air dinyatakan sudah mulai surut, tetapi banjir masih menggenangi hampir di seluruh kecamatan.
Adapun wilayah terdampak berada di Kecamatan XI Koto Terusan, Kecamatan IV Jurai, Kecamatan Batang Kapas, Kecamatan Bayang, Kecamatan Sutera, Kecamatan Lengayang, Kecamatan Ranah Pesisir, Kecamatan Linggo Sari Baganti, Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan, Kecamatan Ranah Ampek Hulu Tapan, Kecamatan Lunang, Kecamatan IV Nagari Bayang Utara, Kecamatan Pancung Soal, Kecamatan Air Pura, Kecamatan Silaut.
Sementara wilayah terdampak terparah berada di Kecamatan Koto XI Tarusan.
(prc/del)