PUPR Perbaiki 33 Ruas Jalan Inpres di Jatim, Telan Biaya Rp925 M
Pramesti Regita Cindy
08 March 2024 17:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama dengan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono meresmikan perbaikan 33 ruas jalan di Jawa Timur yang dilaksanakan melalui Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah (IJD).
Peresmian ini juga turut dihadiri oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dan berlangsung di ruas Jalan Dungus—Batas Kota di Kabupaten Madiun Provinsi Jawa Timur.
Jokowi menyampaikan bahwa di Provinsi Jawa Timur, pembangunan dan perbaikan jalan non-nasional melalui Inpres Jalan Daerah dilakukan di 33 ruas jalan dan 2 jembatan sepanjang 275,51 km dengan anggaran sebesar Rp925 miliar.
"Ini adalah anggaran yang tidak kecil untuk perbaikan jalan daerah. Total perbaikan jalan daerah melalui Inpres Jalan Daerah di seluruh Indonesia pada tahun 2023 telah menghabiskan anggaran sebesar Rp14,6 triliun," kata Presiden Jokowi, dikutip dalam siaran pers PUPR, Jumat (8/3/2024).
Dia juga menegaskan bahwa perbaikan jalan melalui Inpres Jalan Daerah akan terus dilakukan pada 2024 dengan alokasi anggaran sebesar Rp15 triliun.