Gerak Saham TINS di Tengah Potensi Kelangkaan Global
Muhammad Julian Fadli
08 March 2024 14:05
Bloomberg Technoz, Jakarta - Saham PT Timah Tbk (TINS) melesat. Pergerakan ini terjadi di tengah potensi kelangkaan komoditas tersebut di pasar global.
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), saham TINS melesat 135 poin atau setara 22,31% ke level Rp740/saham hingga penutupan sesi satu siang ini, Jumat (8/3/2024).
Nilai transaksi saham TINS sejak pagi ini mencapai Rp99,46 miliar usai 142,39 juta saham ditransaksikan. Frekuensi yang terjadi sebesar 13.087 kali.
Saham TINS sejatinya dibuka stagnan pagi ini di level Rp605/saham. Namun, tak lama berselang, harga merangkak naik hingga sempat menyentuh level tertinggi pada hari ini di Rp750/saham.
Pergerakan yang seperti itu dipicu adanya sentimen pasar timah global yang diperkirakan defisit 5.000 ton di tahun ini, dari sebelumnya surplus 6.000 ton sepanjang tahun lalu.