Terungkit Powell Effect, IHSG Dibuka Menguat 0,28%
Muhammad Julian Fadli
08 March 2024 09:24
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Jumat (8/3/2024), dibuka menguat. Pada pukul 9.10, indeks mencatat kenaikan 20,61 poin atau setara dengan 0,28% ke level 7.394.
Berdasarkan data perdagangan Bursa Efek Indonesia, volume perdagangan tercatat 1,37 miliar saham dengan nilai transaksi Rp3,81 triliun. Adapun frekuensi yang terjadi sebanyak 101.240 kali.
Sebanyak 217 saham menguat dan 145 saham melemah. Sementara, 235 saham tidak bergerak.
Sentimen pada perdagangan hari ini utamanya datang dari global, dari sinyal optimisme lebih lanjut dari Jerome Powell bahwa Bank Sentral akan memangkas suku bunga tahun ini. Ia menyatakan, Bank Sentral AS (Federal Reserve/The Fed) semakin dekat dari kata percaya diri untuk melonggarkan kebijakan, sementara penurunan suku bunga acuan bisa dan akan segera dimulai pada tahun ini.
Powell menambahkan, para pembuat kebijakan juga sangat menyadari risiko dari keterlambatan pemangkasan suku bunga acuan.