Bank Mandiri (BMRI) Tebar Dividen Rp33 T, Setara 60% dari Laba
Sultan Ibnu Affan
07 March 2024 16:13
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) telah menyetujui untuk melakukan pembagian dividen sebesar Rp33 triliun. Angka itu setara dengan 60% dari total laba bersih tahun buku 2023 yang sebesar Rp55,1 triliun.
Nilai dividen Bank Mandiri (BMRI) setara dengan Rp354/saham. Rencana pembagian dividen Bank Mandiri (BMRI) itu sendiri telah mendapat restu pemegang saham dalam RUPS hari ini, Kamis (7/3/2024).
"Sesuai dengan keputusan RUPS pada mata acara rapat siang ini, sebesar 60% dari laba bersih atau sebesar Rp33,03 triliun , atau sebesar Rp353,95/saham ditetapkan sebagai dividen tunai," ujar Teuku Ali Usman, Corporate Secretary Bank Mandiri (BMRI) kepada Bloomberg Technoz, Kamis (7/3/2024).
Adapun Bank Mandiri (BMRI) sebelumnya membukukan laba bersih Rp55,1 triliun sepanjang 2023. Angka ini naik 33,7% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya, Rp41,2 triliun.
"Perolehan laba tersebut juga menjadi yang terbesar sejak Bank Mandiri didirikan sejak 25 tahun lalu," ujar Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi, Rabu (31/1/2024).