Logo Bloomberg Technoz

Christine Burke dan Matthew Martin - Bloomberg News

Bloomberg, Arab Saudi berusaha untuk menarik investasi swasta hingga US$80 miliar (Rp1.262 triliun) ke dalam industri pariwisata karena kerajaan tersebut ingin membagi beban keuangan dari rencana untuk menjadi salah satu tujuan wisata terpopuler di dunia.

"Saya ingin sektor swasta mewakili mayoritas investasi," kata Menteri Pariwisata Ahmed Al Khateeb dalam sebuah wawancara di Riyadh pada hari Minggu.

Ahmed juga menambahkan bahwa tujuannya adalah untuk meningkatkan US$60 miliar hingga US$80 miliar pada tahun 2030. "Ini adalah target yang sangat ambisius."

Pemerintah berencana untuk menghabiskan sekitar US$800 miliar untuk pariwisata selama dekade berikutnya saat menyiapkan Arab Saudi untuk masa depan pasca-minyak yang mencakup menjadi pusat utama untuk segala hal mulai dari pertambangan logam hingga acara olahraga. 

Tujuannya adalah untuk memiliki 150 juta turis setahun pada tahun 2030, dengan sekitar 70 juta datang dari luar negeri.

Ekonom utama di Jadwa Investment Co, James Reeve mengatakan meskipun negara dan dana kekayaan negara (Sovereign Wealth Fund) telah menjadi penyelamat bagi pengembangan pariwisata sejauh ini. 

Sehingga mendapatkan investasi asing langsung (foreign direct investment) terutama dari sektor swasta akan sangat penting dalam jangka waktu Visi 2030 seiring dengan semakin meningkatnya proyek-proyek besar dan kebutuhan belanja yang semakin membengkak.

Arab Saudi, yang memperkirakan defisit setiap tahun hingga tahun 2026, telah mengatakan bahwa beberapa proyek 2030 akan ditunda saat mempertimbangkan kebutuhan pembiayaan dan risiko memanaskan ekonomi secara berlebihan.

Pada tahun 2023, Saudi mencatat 100 juta turis, sebagian besar di antaranya adalah penduduk lokal. Pengunjung internasional berjumlah sekitar 27 juta, dengan sebagian besar kedatangan terkait dengan perjalanan agama atau bisnis. 

Perjalanan wisata dipikirkan hanya membentuk persentase kecil karena Riyadh, khususnya, masih menjadi pusat konstruksi yang sibuk.

James juga mengatakan Saudi mengandalkan populasi kelas menengah di India dan China untuk meningkatkan jumlah pariwisata internasional dan melihat Inggris sebagai pasar yang menarik, menurut Khateeb, menteri tersebut. 

Prancis dan Jerman juga menjadi prospek yang menarik, meskipun tujuan yang memerlukan penerbangan jarak jauh lebih dari delapan jam tetap menjadi tantangan.

Dalam sebuah pernyataan, sekitar US$11 miliar mungkin berasal dari investasi swasta setelah Kementerian Pariwisata minggu ini meluncurkan program baru yang bertujuan untuk memudahkan proses investasi, termasuk dengan mengurangi hambatan masuk.

(bbn)

No more pages