Bostic menyatakan, dia memperkirakan penurunan Fed fund rate pertama kali akan terjadi pada kuartal tiga tahun ini di mana hal itu akan diikuti oleh jeda penurunan karena bank sentral butuh untuk melihat dulu sejauh mana perubahan kebijakan moneter itu akan mempengaruhi perekonomian. Para trader di pasar swap pun mengikis probabilitas penurunan bunga pada Juni nanti menjadi 52,7% dari tadinya 56,8%.
Hari ini, pemerintah menggelar lelang sukuk dengan target indikatif Rp12 triliun. Animo dalam lelang sukuk hari ini kemungkinan belum akan mencatat lonjakan kenaikan berarti di tengah sentimen prospek bunga acuan global yang membebani aset-aset emerging market.
(rui)
No more pages