Logo Bloomberg Technoz

Ekonomi India Meledak 8,4%, Menutupi Bayang-bayang Perlambatan

News
01 March 2024 11:33

Umat Hindu India mengunjungi kuil Ram setelah peresmiannya di Ayodhya, Uttar Pradesh, India, Selasa (23/1/2024). (Prakash Singh/Bloomberg)
Umat Hindu India mengunjungi kuil Ram setelah peresmiannya di Ayodhya, Uttar Pradesh, India, Selasa (23/1/2024). (Prakash Singh/Bloomberg)

Ruchi Bhatia - Bloomberg News

Bloomberg, Pertumbuhan ekonomi India naik lebih dari 8% pada kuartal terakhir 2023, mengalahkan semua perkiraan para ekonom yang dirilis beberapa bulan sebelum pemilihan umum. Namun ada satu angka kunci menunjukkan momentum yang melambat.

Pada 2023 produk domestik bruto (PDB) naik 8,4% pada tiga bulan terahir tahun lalu dibandingak periode yang samadari tahun sebelumnya, seperti yang diumumkan Kementerian Statistik, Kamis (29/2/2024). Pertumbuhan ekonomi India didukung oleh investasi sektor swasta yang kuat dan peningkatan belanja jasa. Angka-angka PDB untuk dua kuartal sebelumnya direvisi menjadi di atas 8%.

India Economy Picks up Speed in October-December Quarter

Para analis menunjuk pada lonjakan pajak sebagai alasan yang mungkin untuk lonjakan PDB yang tidak terduga. Angka-angka kementerian untuk nilai tambah bruto, yang merupakan PDB tidak termasuk pajak dan subsidi, menunjukkan perlambatan menjadi 6,5% pada kuartal keempat dari revisi 7,7% pada tiga bulan sebelumnya.  

Kesenjangan yang lebar antara PDB dan GVA "terjadi akibat lonjakan pertumbuhan pajak tidak langsung neto ke level tertinggi dalam enam kuartal terakhir yaitu 32% di kuartal ini, yang sepertinya tidak akan berkelanjutan," tulis Aditi Nayar, ekonom dari ICRA Ltd. melalui email.