Rupiah Dibuka Lemah di Rp15.704/US$, Valuta Asia Bergerak Variasi
Tim Riset Bloomberg Technoz
29 February 2024 09:09
Bloomberg Technoz, Jakarta - Rupiah dibuka langsung melemah ke level Rp15.704/US$ dalam perdagangan pasar spot hari ini, Kamis (29/2/2024). Pelemahan rupiah sudah terprediksi di tengah penguatan dolar Amerika Serikat (AS) jelang rilis data inflasi PCE nanti malam.
Rupiah melemah di tengah pergerakan mata uang Asia yang cenderung beragam. Dolar Taiwan memimpin pelemahan dengan penurunan nilai 0,24%. Sementara rupiah tergerus 0,08% diikuti oleh won Korea Selatan yang turun 0,05%, rupee India dan dong Vietnam yang sama-sama kehilangan nilai 0,04%.
Sementara itu, ringgit Malaysia berhasil menguat 0,19%, peso Filipina 0,16%, disusul oleh yuan Hong Kong 0,11% dan dolar Singapura naik 0,08% juga baht Thailand 0,09%.
Indeks dolar AS di Asia sampai pukul 8:56 WIB bergerak melemah 0,02% ke posisi 103,95.
Dari kacamata teknikal, bila tekanan ke rupiah tak terjeda, pelemahan bisa semakin jauh ke Rp15.770-Rp15.800/US$.