Menkes soal Makan Gratis Rp15 Ribu/Porsi: Kenyang Nggak?
Dinda Decembria
27 February 2024 18:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Kesehatan RI, Budi Gunawan Sadikin menanggapi soal program makan siang gratis yang dianggarkan Rp15 ribu per anak. Saat ditanya apakah dalam pemenuhan gizi anak bisa tercukupi? Budi pun menjawab berseloroh kepada awak media.
"Nah, sekarang saya tanya, wartawan kalau Rp15 ribu kenyang nggak?," kepada awak media di Kompleks Istana Kepresidenan, Selasa (27/2/2023).
Pada Rapat Kabinet di Istana Negara, Senin (26/2/2024) dalam anggaran 2025, Budi mengaku yang dipersiapkan untuk presiden selanjutnya salah satunya pogram makan siang gratis.
"Kalau yang kemarin dibicarakan supaya anggaran 2025, itu di persiapkan, untuk transisi masa presiden. Salah satunya program utama yang makan gratis itu. Jadi sebaiknya agar boleh dihitung," kata Budi.
Program stunting dari Kemenkes untuk bayi dan ibu hamil disebut Budi akan ada keberlanjutan. Namun nantinya akan ditambah dengan makan siang gratis untuk anak di usia balita.