Logo Bloomberg Technoz

“Ya harus mengakomodir dong, harus mengakomodir yang menjadi program prioritas pak Prabowo Gibran. Karena ini kan kita bahas APBN 2025 kalau kita bahas APBN 2025, presidennya kan sudah pak prabowo dan mas gibran. Jadi pasti,” ungkapnya.

Ia juga menegaskan, program makan siang gratis yang menjadi program unggulan capres cawapres nomor urut dua juga sudah dibahas dalam rapat kabinet, meskipun masih dalam tahapan awal.

“Membahas tentang program-program prioritas pak Prabowo termasuk di dalamnya adalah makan siang tahap awal,” jelasnya.

Seperti diketahui, capres-cawapres nomor urut dua tersebut memang memimpin perolehan real count KPU, namun saat ini proses perhitungan masih berjalan dan belum ada keputusan resmi yang dikeluarkan KPU bahwa Prabowo-Gibran menjadi pemenang tahun ini.

Menanggapi hal itu, Bahlil memberikan penjelasan bahwa pembahasan yang dilakukan hanya sekedar simulasi saja, karena pengumuman rekapitulasi suara akan dilakukan bulan depan. Menurutnya, terdapat beberapa model yang dikembangkan dalam rekayasa perkiraan asumsi APBN 2025.

“Gak (mendahului keputusan KPU), kita buat rencana aja. Kita sambil nunggu hasil penetapan KPU. Ini hanya rancangan, simulasi saja namanya simulasi, tahap awal, kan boleh-boleh aja,” ungkap Bahlil.

(azr/lav)

No more pages