Logo Bloomberg Technoz

5 Fakta Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran: Pakai APBN

Redaksi
26 February 2024 10:31

Presiden Jokowi makan siang bersama Prabowo Subianto. (Dok. IG Prabowo)
Presiden Jokowi makan siang bersama Prabowo Subianto. (Dok. IG Prabowo)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, menggadang-gadang program makan siang gratis bagi anak sekolah saat kampanye pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Di tengah hasil penghitungan riil atau real count Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang menunjukkan pasangan ini unggul, masyarakat lantas ramai membicarakan realisasi program makan siang gratis hingga menuai pro dan kontra. 

Berikut 5 fakta terkait program makan siang gratis yang dikampanyekan Prabowo-Gibran:

  • Pembentukan Badan Gizi Nasional

Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Budiman Sudjatmiko mengungkapkan, jika Prabowo dan Gibran menjadi pimpinan negara, maka mereka berencana membentuk Badan Gizi Nasional. Badan ini akan bertanggung jawab menyukseskan program makan siang gratis. 

"Ya rencana akan dibuat Badan Gizi Nasional dan kemungkinan juga menambahkan fungsi baru koordinasi penyediaan makan siang gratis ini pada Kemenko (Kementerian Koordinator) yang sekarang ini sudah ada," kata Budiman kepada Bloomberg Technoz melalui pesan singkat, Kamis (22/2/2024).