Logo Bloomberg Technoz

Gerak Saham Emiten Anthoni Salim ROTI di Tengah Isu KKR

Mis Fransiska Dewi
23 February 2024 11:38

Karyawan melintas di depan layar pergerakan perdagangan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Karyawan melintas di depan layar pergerakan perdagangan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Gerak Saham milik Anthoni Salim, PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (ROTI) mengalami penurunan di tengah isu divestasi kepemilikan oleh salah satu pemegang saham, Kohlberg Kravis Roberts & Co (KKR).

Hingga jelang penutupan siang ini, Jumat (23/2/2024), saham ROTI kehilangan 15 poin atau setara 1,19% ke level Rp1.245/saham, berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI). 

Penurunan sudah terlihat sejak pagi ini, ketika saham ROTI sejatinya dibuka melemah di level Rp1.255/saham. 

Harga sempat naik hingga menyentuh level Rp1.290/saham. Namun, kenaikan ini tidak bertahan lama, hingga akhirnya harga turun ke Rp1.215/saham yang merupakan level terendah sejak pagi.

Sejauh ini, nilai transaksi saham ROTI sebesar Rp1,43 miliar usai 1,14 juta saham diperdagangkan. Frekuensi yang terjadi sebesar 344 kali.