Logo Bloomberg Technoz

Disalurkan Sampai Juni, Bansos Bakal Telan Rp17,5 Triliun

Dovana Hasiana
22 February 2024 17:04

Bongkar muat beras bulog impor dari Vietnam di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Kamis (12/10/2023). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Bongkar muat beras bulog impor dari Vietnam di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Kamis (12/10/2023). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Keuangan sudah siap untuk menjalankan program bantuan sosial (bansos) pangan sampai Juni. Demikian pula dengan program Bantuan Langsung Tunai (BLT).

"Mengenai bansos, kita akan terus melakukan review. Untuk beras, daging ayam, dan teur, sampai Juni kalau mau dilaksanakan perkiraan anggarannya Rp 17,5 triliun," kata Isa Rachmatarwata, Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan, dalam konferensi pers APBN Kita, Kamis (22/2/2024).

Bansos pangan tersebut, lanjut Isa, akan tergantung dari jumlah keluarga dengan balita stunting. Setelah 3 bulan, pelaksanaan program ini akan dikaji ulang.

Sementara untuk BLT, lanjut Isa, membutuhkan anggaran Rp 11,3 trilliun untuk pelaksanaan Januari hingga Maret.

"Seluruhnya sudah disiapkan dari cadangan belanja bansos yang sudah disediakan di tiap-tiap tahun anggaran," kata Isa.