Logo Bloomberg Technoz

Polisi telah memeriksa korban dan pihak keluarga terkait kasus bullying di SMA Binus Serpong. 

Sementara, bukti yang dikantongi polisi kini berupa hasil rekaman video atas aksi tak terpuji itu. 

Kondisi korban

Kasatreskrim Polres Tangerang Selatan, AKP Alvino Cahyadi membeberkan kondisi korban bullying di SMA Binus Serpong. Saat ini sang korban sudah tak menjalani perawatan di rumah sakit.

"Informasi yang kami terima sudah keluar dari rumah sakit dengan kondisi rawat jalan," bebernya. 

Pelaku Pembullyan

Kasatreskrim Polres Tangerang Selatan, AKP Alvino Cahyadi pengumuman tersangka kasus bullying di SMA Binus Serpong akan dilakukan dalam waktu dekat.

"Akan kami infokan," kata AKP Alvino Cahyadi. 

Sebagaimana diketahui, turut menjadi atensi masyarakat juga dalam kasus bullying di SMA Binus Serpong bahwa dari belasan pelaku, di antaranya dikabarkan anak dari artis hingga pejabat.

Beberapa di antaranya merupakan anak dari publik figur Vincent Rompis dan mantan penyiar berita Arief Suditomo. 

Namun hingga saat ini polisi mengatakan masih mendalami kabar beberapa pelaku anak dari kedua publik figur tersebut. 

"Nanti kita dalami," pungkas Kasatreskrim Polres Tangerang Selatan, AKP Alvino Cahyadi.

Himbauan dari Polisi

Polres Tangerang Selatan mengimbau untuk  masyarakat bersama-sama memantau kejadian kasus bullying agar kejadian seperti SMA Binus Serpong ini tidak berulang lagi. 

"Kita semua harap melakukan pengawasan, tindakan pencegahan agar tidak terjadi lagi kasus-kasus seperti ini," tegas Kasatreskrim Polres Tangerang, AKP Alvino Cahyadi kepada awak media Tangerang Selatan. 

Tahap Perkara Kasus Bullying di SMA Binus Serpong

Polres Tangerang Selatan melakukan gelar perkara sebagai upaya peningkatan status dari penyelidikan jadi penyidikan. 

(dec/spt)

No more pages