Usai Pencoblosan, Jokowi dan Prabowo Muncul Bersama di RS TNI
Pramesti Regita Cindy
19 February 2024 13:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali muncul bersama Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto dalam kegiatan publik. Peresmian Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara (RSPPN) Panglima Besar Jenderal Soedirman menjadi acara perdana yang dihadiri keduanya secara bersamaan usai pemungutan suara Pemilu 2024.
Pada acara ini, Jokowi meresmikan RSPPN Panglima Besar Jenderal Soedirman dan 25 rumah sakit milik TNI. Presiden pun mengapresiasi kinerja Kementerian Pertahanan yang menginisiasi pembangunan rumah sakit sebagai bagian dari ketahanan negara terhadap pandemi dan penyakit lainnya.
"Sekali lagi pandemi covid 19 memberikan pembelajaran kepada kita bahwa kesiapan fasilitas kesehatan sangat-sangat penting sekali," kata Jokowi dilansir Sekretariat Presiden, Senin (19/2/2024).
Dalam sambutan, Prabowo mengungkap 26 fasilitas rumah sakit milik TNI yang tersebar di beberapa wilayah. Sebanyak 11 RS TNI Angkatan Darat (AD) tersebar di Pangkal Pinang, Padang, Aceh, Atambua, Bima, Gorontalo, Mamuju, Tanjung Selor, Samarinda, Manokwari dan Sorong.
Tiga RS TNI Angkatan Laut (AL) dibangun di Pontianak, Padang, dan Sorong. Sedangkan, enam RS TNI Angkatan Udara (AU) berada di Solo, Malang, Madiun, Subang, Bandung dan Pekanbaru.