Dokter Sebut Asap Rokok Bisa Sebabkan Tumor Kelopak Mata
Dinda Decembria
19 February 2024 09:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Dokter Spesialis Mata, Dr. dr.R.Angga Kartiwa Sp.M mengatakan semua area kelopak mata bisa berpotensi terkena tumor.
Faktor penyebabnya adalah terpapar asap rokok. Sehingga perokok aktif dan pasif bisa mengalaminya.
“Secara asap rokok langsung, efeknya seperti itu (tumor kelopak mata) karena terdapat kandungan berbahaya dirokoknya. Kita juga selalu tanya ketika memeriksa pasien ada riwayat merokok nggak,"katanya dalam Live Instagram Kementerian Kesehatan.
Dokter Angga Kartiwa juga mengingatkan agar para perokok pasif bisa menjauhi lingkungan perokok. Kemudian untuk perokok aktif sebisa mungkin untuk bisa mengurangi kebiasaan ini. Langkah ini merupakan sebagai upaya pencegahan agar seseorang tak terkena tumor kelopak mata.
Dokter Angga juga menyebut faktor risiko lainnya, seperti paparan sinar matahari langsung dan riwayat keturunan keluarga terutama orang tua.