Logo Bloomberg Technoz

Kreditur Wijaya Karya Sepakat Perpanjang Pelunasan Obligasi

Redaksi
16 February 2024 21:15

Gedung perkantoran Wijaya Karya atau WIKA (dok perusahaan)
Gedung perkantoran Wijaya Karya atau WIKA (dok perusahaan)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pemegang surat utang obligasi dan sukuk PT Wijaya Karya Persero Tbk (WIKA) setuju memperpanjang tanggal pelunasan pokok utang yang terbit pada tahun 2021.

Hari ini, Jumat (16/2/2024) terjadi kesepakatan antara kedua pemegang surat utang, Obligasi PUB I Tahap II Tahun 2021 dan   Sukuk Mudharabah PUB I Tahap II Tahun 2021, dengan Wijaya Karya sebagai bentuk penyehatan perusahaan.

Perpanjangan obligasi dan sukuk untuk Seri A terjadi dalam Rapat Umum Pemegang Umum Obligasi (RUPO) dan rapat umum pemegang sukuk (RUPSU).

“Dukungan Pemegang Obligasi dan Sukuk menunjukan kepercayaan dari para pemegang surat berharga yang memberikan dampak positif pada progres upaya penguatan fundamental WIKA, menyusul dari perolehan dukungan dari pihak perbankan melalui Master Restructuring Agreement (MRA) dan persetujuan restrukturisasi  Perseroan oleh pemegang saham lewat RUPSLB,” tulis WIKA dalam surat yang diterima, Jumat.

Wijaya Karya mengklaim terus berkomitmen membayarkan bunga jatuh tempo atas kedua surat utang, Obligasi dan Sukuk PUB II Tahap II Tahun 2021, sebesar Rp46,5 miliar pada hari ini. Jatuh tempo PUB II Tahap II sejatinya terjadi di 18 Februari 2024.