GOTO Tampik Rumor Merger Karena Fundamental Kuat, Ini Kata Analis
Mis Fransiska Dewi
13 February 2024 12:01
Bloomberg Technoz, Jakarta - Dua startup terbesar di Asia Tenggara Grab Holdings Ltd (GRAB.US) dan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO.IJ) dikabarkan telah memulai pembicaraan untuk merger.
Sejumlah sumber Bloomberg menyatakan kedua kompetitor ini berada dalam diskusi awal tentang berbagai skenario untuk merger. Rencana ini dinilai merupakan langkah potensial untuk menghentikan kerugian yang diderita kedua perusahaan selama bertahun-tahun akibat persaingan ketat.
Namun sejak awal manajemen GOTO telah menyatakan bantahannya terkait rumor tersebut.
Head of Corporate Communications GOTO Sinta Setyaningsih menjelaskan saat ini tidak ada diskusi terkait hal tersebut. "Kami tidak dapat menanggapi informasi yang bersifat rumor. Saat ini tidak ada diskusi terkait hal itu," katanya dalam pernyataan tertulis.
Sinta menjelaskan setelah dekonsolidasi Tokopedia, GOTO justru memiliki arus kas yang sangat kuat untuk masuk kembali ke jalur cepat pertumbuhan di bisnis on demand service (ODS) dan finansial (GoTo finansial). “GoTo saat ini memiliki fundamental dan posisi keuangan yang semakin kuat. Kami telah berhasil mencapai target Adjusted EBITDA positif di Q4 2023. Arus kas kami juga semakin kuat dengan adanya revenue fee tiap kuartal dari Tokopedia,” kata Sinta.