Megawati Minta Pendukung Ganjar-Mahfud Tak Goyah oleh Bansos
Redaksi
10 February 2024 17:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri kembali menyindir politisasi kebijakan bantuan sosial (bansos). Hal ini disampaikan saat dia berkampanye untuk pasangan calon nomor urut 03, Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Benteng Vastenburg, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (10/2/2024).
Dia meminta para pendukung PDIP dan Paslon 03 tak goyah hanya karena ada penyaluran bansos pangan di Jawa Tengah. Hal ini merujuk pada rangkaian seremonial pembagian bansos dan bantuan tunai langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di sejumlah kota dan kabupaten Jawa Tengah, pekan lalu.
“Jadi, jangan kesengsem milih orang, hanya dikasih bansos, dikasih beras 10 kilo langsung klenger," kata Megawati.
Dia mengatakan, pembagian bansos bukannya kebijakan Jokowi semata yang kemudian diasosiasikan kepada Paslon nomor urut 02, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Kebijakan tersebut berasal dari kesepakatan eksekutif dan legislatif yang netral bagi masyarakat.
Selain itu, kata dia, bansos atau pun BLT bukan berasal dari kantong Jokowi atau pun Paslon tertentu. Melainkan, anggaran negara yang berasal dari pajak rakyat.