TMC Polda Metro Jaya: Hindari GBK dan JIS Selama Kampanye Akbar
Sultan Ibnu Affan
08 February 2024 11:43
Bloomberg Technoz, Jakarta - TMC Polda Metro Jaya menghimbau masyarakat untuk menghindari area Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta dan area sekitar Jakarta International Stadium (JIS) terkait adanya kampanye akbar Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 pada Sabtu nanti 10 Februari 2024.
"Diinformasikan Tanggal 10 Februari 2024, Hindari seputar Kawasan GBK dan JIS (Jakarta International Stadium), Karena terdapat kegiatan Kampanye Akbar Pemilu 2024." tulis TMC Polda Metro Jaya pada akun sosial media x-nya.
Sebagai informasi, Sabtu (10/2) merupakan hari terakhir untuk melakukan kampanye dalam Pemilu 2024 nanti, lalu akan disusul 3 hari masa tenang, dan pelaksanaan pemilu pada tanggal 14 Februaru 2024.
Lokasi GBK akan digunakan sebagai tempat Kampanye Akbar oleh pasangan calon (paslon) nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabumingraka. Kegiatan tersebut akan dilengkapi oleh penampilan salah satu raksasa musisi di Indonesia, yaitu Dewa 19.
Selanjutnya, Lokasi JIS akan digunakan sebagai tempat Kampanye Akbar oleh paslon nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar. Kampanye yang dilakukan oleh paslon 01 bertema kan "Kumpul Akbar Ber-1 Berani Berubah" jelas captain timnas Amin, Muhammad Syaugi Alaydrus.
Sedangkan untuk paslon nomor urut 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD akan menggelar Kampanye Akbar bertajuk Hajatan Rakyat di Benteng Vastenburg, Solo, Jawa Tengah. Kampanye Akbar tersebut akan dihadiri langsung oleh pimpinan partai PDIP, Megawati Soekarnoputri serta beberapa tokoh lain yang akan hadir pada acara tersebut. Kampanye tersebut akan turut dimeriahkan oleh sejumlah musisi seperti Slank, NDX AKA, dan beberapa musisi lainnya.