10 Tambang Nikel Terbesar di Dunia, Nomor Wahid Bukan di RI
Sultan Ibnu Affan
07 February 2024 09:20
Bloomberg Technoz, Jakarta – Belakangan, nikel kerap menjadi perbincangan hangat di industri pertambangan dunia, tidak terkecuali di Indonesia. Komoditas tersebut dapat dibilang menjadi primadona dalam 3 tahun belakangan, seiring dengan adanya tren transisi energi.
Seiring dengan hal itu, para raksasa tambang global pun turut mengekspansi bisnisnya untuk mencari sumber daya nikel, hingga berbondong-bondong memproduksinya sebanyak mungkin.
Imbasnya, nikel saat ini kembali menemui titik jenuh setelah dihadapi isu pasokan yang berlebih, yang membuat harganya kian terjerembap dan memicu kekhawatiran pasar.
Indonesia sendiri dikenal sebagai negara dengan produksi nikel terbesar di dunia. Bahkan, juga menempati posisi nomor wahid dengan menyumbang 23% porsi cadangan nikel global.
Berdasarkan laporan Badan Survei Geologi Amerika Serikat (USGS), total produksi nikel dunia mencapai 3,3 juta metrik ton (mt) pada 2022. Dari total itu, Indonesia menyumbang 1,6 juta mt atau sekitar 48,4%-nya.